Rabu, 27 Mei 2015

Pionir

Pekan lalu, tepatnya tanggal 16 Mei 2015 teman-teman dari berbagai penjuru mendatangi IAIN Palu, Sulawesi Tengah dalam moment Pionir (Pekan Ilmiah, Olahraga, Seni, dan Riset). Tak terkecuali UIN Walisongo yang mengikutkan 40 mahasiswanya untuk berpartisipasi dalam event tersebut. Salah satu bidang yang ikut andil dalam event tersebut adalah UKM PSHT, dimana mewakili cabang lomba pencak silat. Sebanyak 8 atlet dari UKM diterjunkan untuk mewakili beberapa kategori lomba, yakni Seni Regu, Seni Ganda, dan Seni Tunggal. 

Pelaksanaan pionir sendiri berlangsung selama satu pekan, dimulai tanggal 17 Mei dan berakhir pada tanggal 23 Mei 2015. Perjalanan amat jauh yang ditempuh oleh rekan-rekan tidak sia-sia dan mampu membuahkan hasil. Terbukti dengan perolehan medali yaitu blablabla yang mana empat diantaranya berasal dari UKM kita tercinta. Dengan sumbangan medali terbanyak dalam pionir untuk almamater, kita patut berbangga. Seperti yang diutarakan Dewan Pertimbangan Komisariat (DPK) yakni mas Amirrudin “Ini bukanlah akhir. Justru inilah awal perjuangan yang harus terus dilanjutkan”, tulis beliau pada akun facebook-nya.